Ada pun penerimaan Bintara Kompetisi Khusus ini khusus bagi yang berkompetensi khusus seperti di bidang pertanian, perikanan, peternakan, gizi, dan kesehatan masyarakat.
Kegiatan ini bertujuan untuk memastikan kelengkapan dan keabsahan dokumen para calon peserta Bakomsus sebelum memasuki tahapan seleksi lebih lanjut di Polda Jawa Tengah .
Pemeriksaan ini dengan melibatkan instansi terkait antara lain Dinas Pendidikan, Dinas Kependudukan dan Catatan sipil, Dinas Kesehatan, Kementerian Agama dan instansi terkait lainnya.
Kabag SDM Polres Karanganyar Kompol Yohanes Trisnanto, S.H. M.H, menyampaikan Bakomsus memiliki peran penting dalam mendukung kegiatan keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas).
Oleh karena itu, proses penerimaan harus dilakukan secara transparan, akuntabel, dan sesuai dengan prosedur yang berlaku.
Pemeriksaan administrasi ini merupakan langkah awal untuk memastikan bahwa setiap peserta memenuhi persyaratan yang ditetapkan
“Kami ingin proses ini berjalan dengan jujur dan objektif, sehingga hanya mereka yang benar-benar memenuhi kualifikasi yang akan diterima,” tutupnya |