Terkait hal tersebut, dalam rangka kesiapan pengamanan Pemilu 2019, Kepolisian Daerah Jawa Tengah menggelar Apel Gelar Pasukan Ops Mantap Brata Candi 2018 di Lapangan Pancasila Simpang Lima Semarang, Rabu (19/9).
“Operasi ini dalam rangka mewujudkan keamanan, kesejukan, kedamaian dalam semua tahapan pileg maupun pilpres 2019 yang sudah kita lalui saat ini,” kata Kapolda Jateng saat ditemui awak media usai apel gelar pasukan di Simpang Lima.
Kapolda Jateng menyebutkan bahwa untuk Jawa Tengah, mengerahkan kekuatan 21.980 personel Polri dan juga perkuatan personel dari TNI sejumlah 3 SSI setingkat batalyon. Ada juga nantinya personel yang melekat di TPS-TPS.
“TNI, Polri, ASN dan penyelenggara pemilu tadi kita bersama-sama berkomitmen Ikrar Netralitas karena kita harus berdiri di semua elemen sehingga netralitas TNI Polri dan elemen mutlak,” ujar Kapolda Jateng.