Berikut ini kronologis polisi tertembak dada kirinya ketika menggerebek tersangka penipuan di Genuk, Semarang, Minggu (23/3) dinihari.
Tindakan penggerebekan itu berawal dari permintaan Polsek Serpong, Tangerang terkait kasus penipuan dan penggelapan. Setelah dikembangkan di Polsek Serpong, diketahui tersangka bernama Nanang Setiawan adalah warga Lampung namun tinggal di Kecamatan Genuk, Kota Semarang.
Kemudian Polsek Serpong mengirimkan permohonan bantuan ke Polsek Genuk, beserta data lengkap tersangka dan surat perintah penangkapan. Polsek Genuk kemudian membentuk tim untuk menindaklanjuti permintaan bantuan Polsek Serpong.
Setelah itu dilakukan pengecekan, begitu memastikan tersangka betul berada di Kecamatan Genuk tepatnya di Gang Pace, Bangetayu Wetan, tim langsung melakukan penggeledahan dan penangkapan pada Minggu (23/3) dini hari sekitar pukul 00.30.
Tadi pagi tim berjumlah lima orang mendobrak pintu kamar tersangka yang berada di pojok kiri rumah kos itu. Tersangka bereaksi cepat mengambil sepucuk pistol rakitan dari balik kasurnya.
Bripka Anas Salim yang berada di depan dan berusaha menangkap tersangka langsung ditembak dan mengenai dada samping kiri dan tembus ke punggung belakang.
Seketika itu juga Bripka Anas roboh. Sementara anggota yang lain terlibat pergumulan dengan tersangka. Akibatnya, tersangka juga mengalami luka-luka di tubuhnya. Tersangka memberikan perlawanan hebat terhadap petugas yang hendak menangkapnya.
Setelah berhasil dilumpuhkan, tersangka dan Bripka Anas kemudian dilarikan ke RSI Sultan Agung untuk mendapatkan pertolongan.